Tech/Server switch 2018
Baca ini dalam bahasa lain • Please help translate to your language
Wikimedia Foundation akan menguji coba pusat data sekunder terbarunya. Uji coba ini akan memastikan agar Wikipedia dan wiki-wiki lainnya yang dikelola oleh Wikimedia bisa tetap terhubung ke jaringan walaupun terjadi bencana alam. Untuk memastikan semuanya berjalan dengan semestinya, departemen Teknologi Wikimedia harus melakukan sebuah uji coba yang telah direncanakan. Uji coba ini akan menunjukkan apakah teknologi ini dapat diandalkan dalam mengalihkan satu pusat data ke pusat data lainnya. Hal ini membutuhkan banyak tim untuk bersedia melakukan uji coba dan memperbaiki masalah yang tidak diinginkan.
Mereka akan mengalihkan semua lalu lintas data ke pusat data sekunder pada Rabu, 12 September 2018. Pada hari Rabu, 10 Oktober 2018, mereka akan mengalihkan lalu lintas kembali ke pusat data utama.
Sayangnya, karena beberapa keterbatasan dalam perangkat lunak MediaWiki, semua penyuntingan harus berhenti sementara ketika pengalihan dilakukan. Kami memohon maaf atas gangguan ini, dan kami akan bekerja untuk meminimalisir gangguan pada waktu yang akan datang.
Anda tetap dapat membaca, namun tidak dapat menyunting, semua wiki dalam beberapa waktu sementara ini.
- Anda tidak akan dapat menyunting pada satu jam pada hari Rabu, 12 September dan Rabu, 10 Oktober. Uji coba akan dimulai pada 14:00 UTC (15:00 BST, 16:00 CEST, 10:00 EDT, 07:00 PDT, 23:00 JST, dan di Selandia baru pada 02:00 NZST, serta 21.00 WIB, 22.00 WITA dan 23.00 WIT di hari Kamis, 13 September dan Kamis, 11 Oktober).
- Jika Anda mencoba untuk melakukan penyuntingan atau menyimpan sebuah perubahan pada waktu tersebut, Anda akan mendapatkan pesan galat. Kami berharap tidak ada suntingan yang hilang pada waktu-waktu tersebut, namun kami tidak dapat menjamin hal tersebut. Jika anda mendapat pesan galat, maka mohon tunggu hingga semuanya kembali normal. Kemudian Anda dapat menyimpan suntingan Anda. Namun, kami sangat menyarankan Anda untuk membuat sebuah salinan perubahan yang Anda telah buat terlebih dahulu, untuk berjaga-jaga.
Efek lain:
- Pekerjaan latar belakang (background) akan menjadi lebih lamban dan beberapa pekerjaan mungkin akan diberhentikan. Pranala merah mungkin tidak dapat diperbarui secepat biasanya. Jika Anda membuat artikel yang telah dihubungkan dalam halaman lainnya, pranalanya akan tetap merah lebih lama daripada biasanya. Beberapa skrip panjang terpaksa diberhentikan.
- Beberapa kode dibekukan untuk beberapa minggu antara 10 September sampai dengan 8 Oktober 2018. Pemuatan kode non-esensial tidak akan terjadi.
Proyek mungkin ditunda jika diperlukan. Anda dapat membaca jadwal di wikitech.wikimedia.org Perubahan akan diumumkan dalam jadwal. Pemberitahuan lebih lanjut tentang hal ini akan disampaikan. Mohon sebarkan informasi ini ke komunitas Anda. /User:Johan(WMF) (talk)