WikiNusantara 2019/Laporan/Elicefa
Selamat tiba kembali di kampung halaman!
Nama pengguna
editElicefa
Hasil
editKonferensi yang diberi nama WikiNusantara ini membuat saya semakin mengerti bahwa bahasa daerah harus dipertahankan. Konferensi yanga diadakan di Yogyakarta ini merupakan konferensi pertama untuk event nasional yang diikuti oleh para sukarelawan terpilih. Acara ini diadakan pada tanggal 27-28 April 2018. Adanya acara ini membuat saya banyak belajar mengenai Wikimedia Indonesia dan semua proyek-proyeknya. Banyak kelas yang bisa saya ikuti mulai dari pemaparan komunitas-komunitas wikipedia bahasa daerah serta komunitas wikipeda bahasa Asing. Salah satunya adalah Wikipedia bahasa Melayu, ini adalah kelas yang membuat rasa ingin tahu saya meningkat pesat. Ternyata, walaupun bahasa Melayu Malaysia ini termasuk rumpun bahasa yang banyak penuturnya tapi dalam perkembangannya juga sedikit mengalami kendala.
Pada acara ini saya juga diberi kesempatan untuk menjadi pembicara dalam acara lightning talks untuk menyampaikan presentasi dengan judul "Memuseumkan Bahasa dengan Elegan," pemaparan ini berfokus mengenai cara mempertahankan bahasa agar tidak punah.
Jejaring
editSaya banyak bertemu orang baru dengan karakter baru yang dapat dijadikan role model, seperti Ivan Lanin dan lainnya.
Lain-lain
editHal lain yang membuat saya berkesana adalah cara Wikimedia Indonesia memberikan penutup yaitu peserta diminta menulis surat di kartu pos yang isinya adalah surat untuk teman WikiNusantara. Kemudian adanya tim karawitan dari sastra Inggris Universitas Gadjah Mada.