Piagam Gerakan/Permohonan pendapat komunitas/Pengumuman/Permohonan pendapat selesai

Piagam Gerakan: Permohonan pendapat putaran pertama akan segera berakhir

Halo semua,

Mewakili Komite Perumus Piagam Gerakan, kami ingin menyampaikan setinggi-tinggi terima kasih kepada semua Wikimediawan yang telah ikut serta dalam periode permohonan pendapat pertama mengenai Piagam Gerakan.

Wikimediawan dari seluruh penjuru gerakan Wikimedia telah memberikan masukan dan menyumbang pemikiran mereka mengenai isi kandungan Piagam Gerakan. Jika Anda masih belum berkesempatan untuk ikut serta, Anda masih bisa membaca rancangan dan mengisi survei anonim yang tersedia dalam lebih dari 12 bahasa. Survei ini akan ditutup pada tanggal 2 Januari 2023. Anda juga dapat memberikan masukan dan pemikiran Anda melalui surel: movementcharter@wikimedia.org.

Lalu, apa langkah selanjutnya?

Tim Strategi dan Tata Kelola Gerakan akan mempublikasikan laporan akhir yang mengandung ringkasan dari masukan dan pemikiran yang terkumpul pada bulan Januari 2023. Laporan ini akan dibagikan dengan komunitas Wikimedia dan MCDC melalui beberapa saluran pengumuman.

Setelah menerima laporan akhir, MCDC akan meninjau masukan dan pemikiran yang masuk dan mengadakan perubahan yang meliputi penjelasan apa dan mengapa masukan tersebut diambil atau tidak dalam versi rancangan Piagam selanjutnya. Komunitas akan dapat memberikan masukan pada putaran selanjutnya pada tahun 2023, termasuk dengan memberikan komentar pada proposal mengenai proses ratifikasi dan rancangan versi baru yang memuat beberapa bab tambahan pada kuartal kedua tahun 2023.

Kami mengundang Anda untuk berlangganan nawala bulanan MCDC yang akan dikirimkan ke halaman pembicaraan yang Anda pilih. Pembaruan bulanan juga tersedia dan akan diperbarui di Meta dengan kandungan kemajuan kerja MCDC.

Jika Anda tertarik, Anda masih dapat mendaftar untuk menjadi Duta Piagam Gerakan pada komunitas Anda. Program hibah untuk mendukung para Duta Piagam Gerakan akan dibuka kembali untuk permohonan dari individu atau kelompok sebelum dimulainya periode permohonan pendapat selanjutnya pada kuartal kedua tahun 2023.

Kami sampaikan rasa terima kasih atas waktu, tenaga, dan keikutsertaan Anda dalam merumuskan Piagam ini untuk kemajuan gerakan kita!

Atas nama Komite Perumus Piagam Gerakan,