Grants:Programs/Wikimedia Community Fund/Rapid Fund/WikiNaskah untuk Wikisource bahasa Sunda (ID: 22281330)/Final Report

WikiNaskah untuk Wikisource bahasa Sunda
Rapid Fund Final Report

Report Status: Under review

Due date: 2024-03-06T00:00:00Z

Funding program: Rapid Fund

Report type: Final

Application

This is an automatically generated Meta-Wiki page. The page was copied from Fluxx, the grantmaking web service of Wikimedia Foundation where the user has submitted their midpoint report. Please do not make any changes to this page because all changes will be removed after the next update. Use the discussion page for your feedback. The page was created by CR-FluxxBot.

General information edit

  • Applicant username: Salm Abdullah
  • Organization name: N/A
  • Amount awarded: 3000
  • Amount spent: 3000.97 USD, 47130217

Part 1: Project and impact edit

1. Describe the implemented activities and results achieved. Additionally, share which approaches were most effective in supporting you to achieve the results. (required)

Proyek ini terdiri dari tiga aktivitas yaitu digitalisasi buku, lokakarya, dan kompetisi Wikisource. Digitalisasi dilaksanakan di satu institusi GLAM, Perpustakaan Ajip Rosidi, selama 14 hari. Berbeda dengan informasi di proposal, kami memutuskan mendigitalisasi buku di satu lokasi alih-alih menambah kegiatan di Lopian Pusat Digitalisasi Unpad, supaya dapat menyesuaikan dengan anggaran yang diterima. Buku-buku yang sudah dikumpulkan, diseleksi berdasarkan lisensi hak ciptanya, yang mana kebanyakan adalah terbitan ulang dari pemerintah Indonesia. Proses digitalisasi dikerjakan menggunakan dua buah kamera oleh dua operator dan satu buah alat pemindai oleh dua operator juga. Hasil dari kegiatan ini selanjutnya diunggah ke Wikimedia Commons sembari membuat butir di Wikidata, dan membuat indeks di Wikisoure (Wikipabukon). Untuk beberapa majalah lama dan novel atau cerita radio, kami berinisiasi untuk tidak mengunggahnya saat ini sembari mengkaji ulang mengenai hak cipta yang dipakai. Di akhir kegiatan, seluruh data digital buku yang sudah dipindai kami serahkan ke pihak perpustakaan.

Lokakarya Wikisource diadakan secara tatap muka di Kota Bandung. Meski demikian, pemateri berhalangan hadir secara tatap muka sehingga formasi kegiatan ini diganti dengan pemateri menyampakan materinya lewat saluran video konferensi secara daring. Selama acara, peserta diberikan materi mengenai proyek Wikisource secara umum, tata cara menguji baca, dan mengenalkan tentang penulisan aksara Cacarakan. Sebagian besar peserta masih belum terbiasa dengan menguji baca Cacarakan dan lebih sering menyunting dengan aksara Latin. DI akhir sesi, peserta diberikan sekilas informasi tentang kompetisi uji baca yang akan diselenggarakan.

Kompetisi uji baca berlangsung selama 12 hari dan terbuka untuk umum. Kompetisi dapat diikuti oleh peserta dari kalangan manapun, baik yang sudah maupun yang belum mahir berbahasa Sunda. Terdapat 10 buku yang dikompetisikan dengan komposisi 2 buku beraksara Cacarakan dan 8 beraksara Latin, yang mana sebagian buku-buku diambil dari hasil digitalisasi. Dibanding dengan lokakarya, kompetisi mendapatkan pendaftar yang lebih banyak dan beragam. Di akhir kompetisi, tujuh peserta dengan pencapaian poin tertinggi mendapatkan hadiah sebagai kontribusi terbaik mereka.

2. Documentation of your impact. Please use space below to share links that help tell your story, impact, and evaluation. (required)

Share links to:

  • Project page on Meta-Wiki or any other Wikimedia project
  • Dashboards and tools that you used to track contributions
  • Some photos or videos from your event. Remember to share access.

You can also share links to:

  • Important social media posts
  • Surveys and their results
  • Infographics and sound files
  • Examples of content edited on Wikimedia projects

Share links to:

You can also share links to:

Additionally, share the materials and resources that you used in the implementation of your project. (required)

For example:

  • Training materials and guides
  • Presentations and slides
  • Work processes and plans
  • Any other materials your team has created or adapted and can be shared with others

For example:

3. To what extent do you agree with the following statements regarding the work carried out with this Rapid Fund? You can choose “not applicable” if your work does not relate to these goals. Required. Select one option per question. (required)

Our efforts during the Fund period have helped to...
A. Bring in participants from underrepresented groups Not applicable to your fund
B. Create a more inclusive and connected culture in our community Agree
C. Develop content about underrepresented topics/groups Agree
D. Develop content from underrepresented perspectives Agree
E. Encourage the retention of editors Strongly agree
F. Encourage the retention of organizers Agree
G. Increased participants' feelings of belonging and connection to the movement Strongly agree
F. Other (optional)

Part 2: Learning edit

4. In your application, you outlined some learning questions. What did you learn from these learning questions when you implemented your project? How do you hope to use this learnings in the future? You can recall these learning questions below. (required)

You can recall these learning questions below: Mengetahui potensi kuantitas jumlah naskah yang dapat didigitalisasikan baik yang masa hak ciptanya sudah habis ataupun dengan lisensi Creative Commons. Mengetahui ketertarikan setiap orang untuk berkontribusi di Wikipabukon Mengetahui tingkat kesulitan uji baca naskah-naskah di Wikipabukon utnuk setiap kontributor

Mengetahui potensi kuantitas jumlah naskah yang dapat didigitalisasikan baik yang masa hak ciptanya sudah habis ataupun dengan lisensi Creative Commons.

Kami menemukan sejumlah koleksi buku di Perpustakaan Ajip Rosidi yang merupakan hasil terbitan ulang oleh pemerintah Indonesia yang otomatis masuk dalam ranah domain publik. Buku seperti ini ada banyak khususnya buku-buku berbahasa daerah di Indonesia termasuk bahasa Sunda. Di sisi lain, buku-buku terbitan pertama berbahasa Sunda yang masa hak ciptanya sudah habis sesuai Pasal 58 yakni 70 tahun memiliki koleksi yang lebih sedikit. Secara keseluruhan terdapat sekitar 40 buku terbitan ulang yang telah selesai didigitalisasikan dan diunggah ke Wikimedia Commons.

Mengetahui ketertarikan setiap orang untuk berkontribusi di Wikipabukon.

Berdasarkan hasil lokakarya dan kompetisi, kami mendapati kesimpulan bahwa peserta relatif lebih mudah menyunting di Wikisource. Selain itu, sebagian peserta yang merupakan penutur asli bahasa Sunda memiliki kesempatan untuk melestarikan bahasa daerahnya lewat kontribusi di proyek Wikipabukon ini.

Mengetahui tingkat kesulitan uji baca naskah-naskah di Wikipabukon untuk setiap kontributor

Beberapa pengguna baru dan yang berpengalaman menghadapi tantangan teknis sebagaimana Wikipabukon adalah proyek baru. Bagi pengguna baru, kesulitan utama yang dihadapi adalah terbatasnya templat serta masih minim fitur-fitur ataupun halaman-halaman bantuan. Di samping itu, proyek ini belum memiliki pengurus proyek sehingga menjadi kendala untuk mengatur preferensi yang dapat memunculkan perkakas tertentu sehingga penyuntingan menjadi lebih efektif.

5. Did anything unexpected or surprising happen when implementing your activities? This can include both positive and negative situations. What did you learn from those experiences? (required)

  1. Kami menyadari bahwa berkas-berkas dengan format .pdf apabila diperbarui, menjadi tidak bisa terbaca di Wikisource. Hal ini menyebabkan galat pada halaman indeks yang sudah dibuat. Kami berupaya melakukan prosedur penghapusan berkas untuk kemudian mengunggah berkas baru yang sama, tetapi proses ini cukup memakan waktu. Contohnya adalah berkas-berkas di halaman Commons:Deletion requests/Files don't work on Wikisource Sundanese. Pengalaman ini membuat kami lebih teliti dan menginspeksi berkas sebelum mengunggahnya dan merekomendasikan format .djvu ketimbang .pdf.
  2. Minimnya dokumen-dokumen atau materi tentang panduan melakukan pemindaian buku, khususnya yang berbahasa Indonesia. Kami berekspektasi proses pemindaian relatif mudah, tetapi pada kenyataannya aktivitas ini memerlukan prinsip dan metode yang lebih kompleks. Proses penyuntingan hasil gambar juga memerlukan perangkat lunak yang memadai. Tetapi di sisi lain, kegiatan ini menambah keterampilan baru kami di bidang digitalisasi.
  3. Mempertahankan proyek yang baru diluncurkan menjadi tantangan baru bagi kami. Dengan adanya aktivitas digitalisasi ini dapat menambah koleksi halaman indeks di Wikipabukon yang lebih beragam.
  4. Setelah aktivitas utama berakhir, kami memutuskan untuk menambah kegiatan serupa dan telah disetujui oleh WMF. Kekhawatiran kami adalah buku-buku fisik yang ada sudah berumur dan kurang terawat dengan baik. Sehingga kesempatan ini menjadi momentum untuk mendigitalisasikannya. Total yang sudah kami digitalisasikan berjumlah 8165 halaman dalam 105 buku, dengan 70 buku diantaranya sudah diunggah ke Wikimedia Commons.

6. What is your plan to share your project learnings and results with other community members? If you have already done it, describe how. (required)

Secara berkala, kami bersama komunitas mengadakan pertemuan tatap muka (Kopdar) yang diisi dengan kegiatan menguji baca halaman-halaman di Wikipabukon menggunakan buku-buku yang sudah didigitalisasikan. Pengalaman-pengalaman lain yang kami peroleh selama rapid fund, dapat membantu kami menjelaskan kepada anggota komunitas kami apabila akan mengadakan aktivitas serupa di kemudian hari.
Majalah-majalah hasil digiltalisasi yang sudah kami cantumkan di daftar (31 Majalah Gondewa dan 4 Majalah Sunda) di hari-hari berikutnya akan kami gunakan untuk bahan kegiatan Kliping Digital untuk pembelajaran kepada komunitas.

Part 3: Metrics edit

7. Wikimedia Metrics results. (required)

In your application, you set some Wikimedia targets in numbers (Wikimedia metrics). In this section, you will describe the achieved results and provide links to the tools used.

Target Results Comments and tools used
Number of participants 41 29 7 peserta lokakarya (termasuk panitia), 18 peserta kompetisi dan 4 operator digitalisasi
Number of editors 10 17 kontributor baru di Wikipabukon 4 orang, kontributor lama 13 orang
Number of organizers 9 10 operator digitalisasi 4 orang, sukarelawan+pemateri lokakarya 4 orang, panitia kompetisi 2 orang.
Wikimedia project Target Result - Number of created pages Result - Number of improved pages
Wikipedia
Wikimedia Commons 20 70 0
Wikidata 20 24 16
Wiktionary
Wikisource 3045 4815 0
Wikimedia Incubator
Translatewiki
MediaWiki
Wikiquote
Wikivoyage
Wikibooks
Wikiversity
Wikinews
Wikispecies
Wikifunctions or Abstract Wikipedia

8. Other Metrics results.

In your proposal, you could also set Other Metrics targets. Please describe the achieved results and provide links to the tools used if you set Other Metrics in your application.

Other Metrics name Metrics Description Target Result Tools and comments
Naskah yang berhasil didigitalisasi : Halaman yang dihasilkan dari digitalisasi naskah selama 14 hari 4200 7460

9. Did you have any difficulties collecting data to measure your results? (required)

No

9.1. Please state what difficulties you had. How do you hope to overcome these challenges in the future? Do you have any recommendations for the Foundation to support you in addressing these challenges? (required)


Part 4: Financial reporting edit

10. Please state the total amount spent in your local currency. (required)

47130217

11. Please state the total amount spent in US dollars. (required)

3000.97

12. Report the funds spent in the currency of your fund. (required)

Provide the link to the financial report https://docs.google.com/spreadsheets/d/1vfXLMT1f-rQGrnveZVRBE2IUD6k2OOoi0-drWKcLgGo/edit?usp=sharing


12.2. If you have not already done so in your financial spending report, please provide information on changes in the budget in relation to your original proposal. (optional)


13. Do you have any unspent funds from the Fund?

No

13.1. Please list the amount and currency you did not use and explain why.

N/A

13.2. What are you planning to do with the underspent funds?

N/A

13.3. Please provide details of hope to spend these funds.

N/A

14.1. Are you in compliance with the terms outlined in the fund agreement?

Yes Your response to the review feedback.

14.2. Are you in compliance with all applicable laws and regulations as outlined in the grant agreement?

Yes

14.3. Are you in compliance with provisions of the United States Internal Revenue Code (“Code”), and with relevant tax laws and regulations restricting the use of the Funds as outlined in the grant agreement? In summary, this is to confirm that the funds were used in alignment with the WMF mission and for charitable/nonprofit/educational purposes.

Yes

15. If you have additional recommendations or reflections that don’t fit into the above sections, please write them here. (optional)

Kami berharap bilah penyuntingan portal fluxx dapat menyesuaikan dengan pengalaman kami menyunting pada proyek wiki

Review notes edit

Review notes from Program Officer:

N/A

Applicant's response to the review feedback.

N/A